DPRD KarimunKarimunParlementariaPemerintahan

DPRD Karimun Sahkan APBD Tahun 2024 Rp 1,649 Trillyun

Karimun
Penandatanganan pengesahan APBD Kabupaten Karimun Tahun 2024 berlangsung di Kantor DPRD Kabupaten Karimun, Rabu (29/11/2023). Foto: Putra

Karimun, mejaredaksi – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karimun mengesahkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Karimun tahun 2024 sebesar Rp 1.649.276.175.

Pengesahan berlangsung pada rapat paripurna yang digelar di Balai Rong Sari, Kantor DPRD Kabupaten Karimun, Rabu (29/11/2023).

Rapat tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Bupati Karimun Aunur Rafiq, Wakil Bupati Karimun Anwar Hasyim, Pimpinan DPRD Kabupaten Karimun, 2/3 anggota DPRD, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), serta para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Dalam tanggapannya, Bupati Aunur Rafiq menyampaikan apresiasi atas pengesahan APBD tahun 2024, yang telah melalui serangkaian tahapan sesuai mekanisme yang berlaku.

“Kita telah melewati tahapan dan mekanisme dengan maraton. Hari ini, belanja daerah Kabupaten Karimun ditetapkan sebesar Rp 1,649 triliun,” ujar Rafiq.

Lebih lanjut, Rafiq menjelaskan bahwa nilai APBD mengalami kenaikan sebesar Rp 70 miliar dibandingkan tahun 2023.

“Peningkatan ini terkait dengan penganggaran Pemilu Kepala Daerah dan kegiatan-kegiatan mandatori kewajiban yang harus dianggarkan pada tahun 2024,”jelasnya

Dengan disahkannya APBD, Bupati Rafiq memberikan sinyal positif kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Ia menegaskan bahwa tunjangan penghasilan bagi ASN dan PPPK sudah dianggarkan untuk 13 bulan.

“Dalam pengesahan ini, kami merespons kekhawatiran dari ASN dan non-ASN. Tunjangan perbaikan penghasilan sudah dialokasikan selama 13 bulan,” ungkap Rafiq.

Tidak hanya itu, Rafiq juga menekankan bahwa seluruh gaji pegawai honorer, insentif, dan kontrak di tahun 2024 akan tetap dipertahankan.

“Gaji untuk tahun 2024 telah ditetapkan seperti biasa, termasuk honor insentif dan kontrak yang dijamin tidak akan dirumahkan. Kami saat ini mempertahankan, dan akan terus meningkatkan yang belum bisa,” tambahnya.

Penulis: Putra

Editor: Panca

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close