Hukrim

Jaga Kamtibmas Jelang Pemilu 2024, Polresta Tanjungpinang Terus Patroli KRYD

Polresta Tanjungpinang Akan Terus Melakukan Patroli KRYD untuk Menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat jelang Pemilu 2024, foto: humas polresta

Tanjungpinang, mejaredaksi – Polresta Tanjungpinang terus melakukan patroli KRYD, untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kambtimas) di wilayah setempat.

KRYD yang digelar pada Sabtu (23/12) malam, menyasar objek vital seperti Kantor KPU, Bawaslu, dan gudang logistik KPU Tanjungpinang.

Kapolresta Tanjungpinang, Kombespol H. Ompusunggu, melalui Kasat Polairud Polresta Tanjungpinang, AKP M. Akmal mengatakan, kegiatan ini untuk melakukan pengecekan personel yang melaksanakan pengamanan di Kantor-kantor tersebut.

Kegiatan ini, juga bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak pidana, penyalahgunaan narkotika, sajam, miras, dan aksi balap liar yang mungkin terjadi di berbagai wilayah Kota Tanjungpinang.

“Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di Kota Tanjungpinang menjelang pelaksanaan Pemilu Tahun 2024,” ujar Akmal.

Dalam pelaksanaan KRYD, personel diharapkan mengedepankan sikap yang humanis dan tidak arogansi, hal tersebut untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Kasat Polairud, juga mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi Polresta untuk meningkatkan kehadiran dan kewaspadaan di lingkungan masyarakat.

“Personel juga diharapkan dapat berhati-hati dalam pelaksanaan KRYD dan mengedepankan SOP dan humanis,” tambahnya.

Kegiatan KRYD dilakukan bertujuan sebagai langkah preventif atau pencegahan dan penindakan Polri dalam rangka cipta kondisi mewujudkan kamtibmas. Serta mencegah tindak pidana di wilayah Kota Tanjungpinang jelang Pemilu 2024.

Penulis: Ismail
Editor: Syaiful

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close