Politik

Tampil Apik di Debat Kandidat, Soerya: Bro Iman Ingin Menambahkan?

BATAM,MR – Kekompakan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 1, Dr. H.M. Soerya Respationo dan Iman Sutiawan terlihat apik saat debat publik pilkada Kepri di Hotel Radisson Batam, Jumat (20/11/2020).

Satu sama lain saling melengkapi perannya masing-masing ketika menjawab dan memberikan pemaparan. Seperti saat di segmen ke-4 Soerya – Iman menerangkan strategi meningkatkan peran serta masyarakat dalam penanggulangan covid-19.

“Yang paling pertama dan utama kita semua harus mempunyai kesadaran bahwa pandemi covid ini pencegahannnya bukan hanya tanggung jawab pemerintah semata. Tapi tanggung jawab semua stakeholder di Kepri,” ujar Soerya.

Menurutnya himbauan saja tidak akan cukup untuk membangun kesadaran masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, diantaranya mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak.

“Pemerintah yang selalu didukung TNI dan Polri saja kurang cukup. Kita harus melibatkan semua elemen mulai dari paguyuban, aktivis, hingga perangkat yang sehari-hari selalu bersama masyarakat seperti RT/RW,” terang Soerya.

Bahkan akan lebih ideal bila pemerintah provinsi merumuskan bersama DPRD untuk membuat peraturan daerah yang berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan bagi masyarakat.

“Mungkin bro iman ingin menambahkan,” tanya Soerya dengan akrab ke pasanganannya, Iman Sutiawan.

Pria kelahiran Pulau Kasu itu pun menambahkan perlunya pengawasan dari pemerintah dan penyediaan petunjuk protokol kesehatan di berbagai fasilitas umum sehingga memudahkan masyarakat.

“Termasuk di tingkat RT/RW atau perumahan harus ada fasilitas yang mendukung sehingga orang tidak melanggar protokol kesehatan, seperti tempat cuci tangan,” tambah Iman.(red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close