HukrimTanjungpinang

Operasi Lilin Seligi 2023 Tanjungpinang, 530 Personel Gabungan Diterjunkan Amankan Nataru

Operasi Lilin Seligi 2023 akan Berlangsung Selama 12 Hari. Ada 530 Personel Gabungan yang Dikerahkan Amankan Nataru (Ismail)

Tanjungpinang, mejaredaksi – Sebanyak 530 personel gabungan Polri, TNI, Satpol PP, hingga SAR dikerahkan untuk mengamankan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. (nataru).

Apel operasi Lilin Seligi 2023 untuk mengamankan nataru dilaksanakan pada Kamis (21/12) pagi, di lapangan Pamedan Tanjungpinang.

Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu mengatakan apel operasi lilin seligi ini serentak dilakukan se Indonesia hari ini.

Ia menerangkan, kegiatan ini merupakan atensi Kapolri. Kapolri menekankan, polri di setiap daerah wajib berkoordinasi dengan instansi terkait, seperti TNI, Pemerintah Kota, hingga Basarnas.

“Agar hikmat perayaan natal dan tahun baru dapat berjalan dengan baik, tanpa ada gangguan,” ujar Ompusunggu.

Setidaknya, kata Kapolresta ada 530 personel gabungan yang dikerahkan untuk mengamankan Nataru 2023-2024 di Kota Tanjungpinang.

Selain itu, Polresta juga telah mendirikan dua Pos Pelayanan yang ada di Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) dan Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang.

Lalu ada empat Pos Pengamanan yang berada di masing-masing Kecamatan. “Mulai besok, 22 Desember sampai 2 Januari 2024 mendatang,” kata Kapolresta.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Walikota Tanjungpinang, Hasan mengaku mendukung adanya kegiatan ini. Apalagi, operasi Lilin Seligi dilakukan setiap tahunnya.

Menurutnya, operasi ini sangat perlu dilakukan. Sebab, untuk menjaga keamanan umat kristiani yang merayakan ibadah Natal dan tahun Baru.

“Ini untuk menjaga ketentraman umat kristiani yang merayakan Nataru. Kita juga meminta Ormas, sama-sama menjaga ketentraman Tanjungpinang,” tutupnya.

Penulis: Ismail
Editor: Syaiful

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close